Ngawi- Pembangunan infrastruktur baik gedung maupun jalan
di kabupaten Ngawi tengah dikebut sampai akhir 2014 . Memang yang menjadi
harapan semua warga adalah tiap titik jalan antar penghubung kecamatan ke
desa-desa rusak untuk diperbaiki. Sebagai
contoh jalan kecamatan Ngawi – Kandangan, jalan kecamatan Karangjati –Legundi
dan lainnya.
Namun warga yang ada di Paron –Jeblokkan merasa
tidak diperhatikan, karena sudah sekian tahun jalan di titik itu belum
diperbaiki.
“ Peh.
Wargane meneng wae , pemda kok ora
merhatekke dalan kene, kok ora ndang didandani, ( Meski warganya
diam, pemda tak memperhatikan jalan di sini, kenapa tak segera di perbaiki-red)”,
terang, salah-satu warga. 1/10
Masyarakat terasa jauh bila pergi ke Paron jalan ke
kota karena parahnya jalan, jalur Paron-
Jeblokkan sekitar 7 kilometer.
Kepala DPU BMC
yang pensiun digantikan oleh Ir. Hadi Suroso (Plt, sebelumnya Kadin PU
Pengairan & Pertambangan) yang diharapkan juga mampu mengakomodir harapan
masyarakat. Baik Bambang, Ces maupun Ir. Hadi Suroso adalah selevel di
bidangnya.
“ saya masih Plt mas, ya, di DPU BMCK juga banyak
teman saya, ya beban sih, kan sudah ada
yang bantu staf saya”,terang, Suroso pada Analisisjatim.
“ saya juga masih di PU- Pengairan mas”, tambahnya.
Sementara itu terkait jalan Jeblokkan- Paron kabid
pemeliharaan jalan dan jembatan Sudarno menegaskan bahwa jalan desa Jeblokan-ke
Paron (jalan kecamatan) itu termasuk poros desa. Fihaknya mengatakan dinas PU
masih fokus jalan antar kecamatan- ke – kecamatan, meskipun kedepannya juga
menjadi tanggungjawabnya.
“ perlu diketahui bahwa kabupaten Ngawi focus
perbaikan jalan antar kecamatan, bukan antar poros desa perlu diketahui itu! (
seperti antar kecamatan Kwadungan-ke Ngawi-red)”, tegas, Sudarno.
“kalau Jeblokan ke Paron itu poros desa,bukan antar
kecamatan, tolong sampaikan pada masyarakat, nanti ada solusi kan ada program 1
M per desa itu bisa untuk membangun desa”, tambahnya. (rifai/analisisjatim)
Selanjutnya penuturan rekanan saat pamitan dengan
Bambang, Ces mengatakan DPU Pengairan akan diisi oleh Sudirman (KLH)
“ Pengairan akan diisi oleh Sudirman itu sudah
kuat, Bambang , Ces pulang ke kampung halaman Sulawesi”, terang, salah-satu
rekanan.(analisisjatim.com)
No comments:
Post a Comment